Rakor Kampus Hidayatullah Batam

Untuk pertama kalinya sejak berdiri, Kampus Utama Hidayatullah Batam (KUHB) menggelar Rapat Koordinasi Kampus Utama di Aula Serbaguna, Kampus 1 Batu Aji, Batam, Sabtu (6/3/2021).

Acara yang melibatkan 3 kampus tarbiyah milik Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah Batam ini mengangkat tema: “Konsolidasi dan Soliditas untuk Menjadikan Kampus sebagai Miniatur Peradaban Islam”.

Hadir Ketua Badan Pembina, Ust Jamal Nur, sekaligus didaulat untuk membuka acara Rakor KUHB. Turut juga hadir, Badan Pengawas, Ust Sarno Dzikrillah dan jajaran, Ketua Badan Pengurus (BP) Ust Khoirul Amri dan jajaran, para kepala kampus, dan seluruh warga yang ikut dalam rakor.

Dalam pengantarnya, Ust Amri, Ketua BPY Ponpes Hidayatullah Batam, menyampaikan bahwa diadakannya rakor ini untuk penguatan sistem kelembagaan dan kultur berkampus di Hidayatullah.

“Rakor ini diadakan untuk menjaga persatuan yang kuat dan kokoh. Menumbuhkan semangat tinggi dalam berjuang dan rela berkorban, serta meninggalkan perpecahan dan mementingkan diri sendiri,” paparnya seraya mengutip Al-Qur’an Surah as-Shaff ayat 4.

Rakor kampus ini juga, lanjut Amri, adalah realisasi hasil rumusan raker yayasan tahun 2020 serta upaya melaksanakan Peraturan Organisasi Nomor 3 Tahun 2015 tentang Pesantren Hidayatullah.

“Diantaranya, Visi: Menjadi Kampus Miniatur Peradaban Islam,” sebut Ketua Dewan Murabbi Wilayah Kepulauan Riau.

Adapun misinya, paparnya lagi, mewujudkan masyarakat berjama’ah, bersyariah, unggul dan berpengaruh. Menggerakkan dakwah dan rekrutmen baru anggota Hidayatullah. Menyelenggarakan pendidikan integral berbasis tauhid. Menyelenggarakan pasar syariah dan ekonomi keummatan yang berdaya saing. Memberdayakan kaum dhuafa dan mustadha’afin. Dan mengembangkan kampus yang islamiah, ilmiah, dan alamiah.

“Sehingga, fokus kebijakan yayasan pada rakor ini yaitu melaksanakan amanah kepengurusan yayasan yang berpedoman kepada Al-Qur’an dan as-Sunnah, mengacu kepada Peraturan Organisasi Pesantren Hidayatullah serta arah kebijakan Badan Pembina dengan upaya mengoptimalkan SDM untuk menjadikan Kampus sebagai Miniatur Peradaban Islam,” pungkas Ketua DPW Kepri 2015-2020 ini.

Untuk diketahui bahwa di Hidayatullah Batam terdapat tiga kampus tarbiyah, yaitu; Kampus 1 Batu Aji, Kampus 2 Putri Tanjung Uncang, Kampus 3 Putra Marina.

Kegiatan berjalan lancar dari awal sampai akhir, hingga ditutup sesaat sebelum adzan Maghrib berkumandang./*(azhari)

Leave a Comment