Ujian Munaqasyah Skripsi (Putra)
Ujian Munaqasyah Skripsi (Putra)
—–
Sabtu (27/2/2021) kemarin, mungkin akan menjadi hari yang sangat istimewa dan bersejarah bagi mahasiswa semester 8, dalam tahap perkuliahannya di STIT Hidayatullah Batam.
Pasalnya, momen tersebut adalah hari dimana ia sah dan layak menyandang gelar akademik strata satu dalam bidang tarbiyah, yaitu Sarjana Pendidikan (S.Pd) usai berhasil mempertahankan hasil penelitiannya dalam Ujian Sidang Munaqasyah Skripsi di Kampus STIT Hidayatullah Batam, Marina, Hidayatullah Batam, Kepulauan Riau.
Sebanyak 33 mahasiswa ikut dalam ujian munaqasyah ini, dari dua program studi: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) dan Manajemen Pendidikan Islam (MPI).
“Alhamdulillah, lega rasanya, mujahadah tanpa henti, tanpa kenal lelah, akhirnya kami telah menghantarkan para mahasiswa kami hingga penghujung,” tutur Ustadz Mohammad Ramli, Ketua STIT Hidayatullah Batam, yang juga menjadi tim penguji internal.
Dr. Solehuddin Harahap, M.Sy, Ketua Sidang sekaligus merangkap Penguji 1 dari pihak eksternal mengungkapkan bahwa mujahadah dari mahasiswa dalam ujian patut diapresiasi.
“Luar biasa mujahadah adek adek kita dalam ujian ini. Meski terkesan tegang, tapi tetap mampu menjawab pertanyaan pertanyaan dari tim penguji,” ucapnya.
Hasil riset mereka, lanjut Dr Soleh, juga patut diapresiasi. “Ujian skripsi perdana yang luar biasa bagi STIT Hidayatullah Batam.”
“Alhamdulillah, akhirnya mampu mempertahankan dan bisa menjawab pertanyaan pertanyaan tim penguji dengan maksimal,” komentar Abdurrahman Sajid, Mahasiswa Prodi PGMI asal Berau, Kalimantan Timur, yang meneliti tentang Konsep Pendidikan Integral Dalam Perspektif Muhammad Natsir.
“Terimakasih kepada segenap pengurus inti STIT, Dosen, pembimbing, dan semuanya atas ilmu, arahan, bimbingan, dan pengetahuan yang telah diberikan kepada kami semua. Jazakumullahu khairan”, ucap Nurul Haq, Mahasiswa MPI asal Papua
Selanjutnya Mahasiswa tinggal menunggu waktu yudisium kelulusan dan wisuda untuk menerima gelar kesarjanaan dari Kampus STIT Hidayatullah Batam.